5 Jenis Skincare yang Wajib Ada di Rumah

Daftar Isi
 
Skincare yang Wajib di Rumah
Source Picture: Pexels

Skincare merupakan serangkaian produk yang digunakan pada kulit wajah dan tubuh. Baik perempuan maupun laki-laki bisa menggunakan skincare, jadi bukan monopoli kaum hawa saja lho. Usia muda maupun tua pun dapat menggunakan skincare. Pastinya menggunakan skincare harus disesuaikan dengan jenis kulit. Hal ini bertujuan agar kulit tidak alergi di saat menggunakan skincare yang salah. Tahu sendiri, jika salah menggunakan skincare maka bisa menimbulkan bercak merah di wajah, rasa gatal bahkan perih.

Skincare sendiri terbagi dua yaitu untuk wajah dan tubuh. Adapun manfaat menggunakan skincare secara rutin pada tubuh dan wajah antara lain:
  1. Menjadikan kulit wajah lebih cerah dan sehat
  2. Mengangkat kotoran wajah dari radikal bebas serta debu dan juga kotoran yang menempel di wajah karena aktivitas di luar rumah.
  3. Menjadikan kulit tubuh menjadi lebih sehat dan lembut
  4. Memberikan nutrisi pada kulit wajah dan tubuh.
Tentu saja sebelum memutuskan untuk membeli skincare, kita jangan terjebak dengan harga murah ketika melihat di marketplace maupun online shop. Carilah skincare yang sudah terdaftar di BPOM dan memiliki bahan aktif yang aman di kulit wajah maupun tubuh. Sebab pada beberapa kasus, ada kandungan dalam skincare yang berbahaya bagi kulit wajah seperti mercury misalnya.

Karena saya perempuan maka pada kesempatan kali ini saya ingin membahas mengenai beberapa jenis skincare yang wajib ada di rumah kalian. Sebenarnya kata wajib ini hanya versi saya, sebab tidak semua perempuan memakai skincare. Semua kembali kepada kebutuhan masing-masing ya.

Skincare yang Wajib Ada di Rumah 

1. Toner

Toner merupakan salah satu jenis skincare yang berfungsi untuk mengangkat kotoran yang menempel di wajah. Bagi Anda yang setiap hari harus ke luar rumah untuk bekerja maupun beraktivitas lain, tentu saja tidak dapat menghindar dari debu maupun kotoran yang ada di luar sana.

Jika kotoran yang menempel di wajah tidak segera dibersihkan maka terjadi penumpukan yang akan menyebabkan berbagai masalah di kulit wajah. Sebut saja jerawat yang sering muncul di jerawat. Munculnya jerawat selain karena masalah hormonal tentu saja karena wajah tidak mendapat perlakukan khusus seperti tidak rutin dibersihkan. Walaupun sudah dibasuh dengan air, namun hal itu belum cukup untuk mengangkat kotoran di wajah. Kita harus menggunakan sabun pembersih wajah atau toner agar kotoran dapat terangkat secara efektif.

Cara menggunakan toner sangatlah mudah, kita tinggal menuangkan cairan toner ke kapas lalu usap lembut ke wajah secara perlahan.

2. Sunscreen

Beraktivitas di luar rumah tentu saja kita harus bertemu dengan sinar matahari. Terpapar matahari tentu kurang baik jika tidak menggunakan sunscreen di wajah maupun kulit tangan misalnya. Salah satu dampak negatif terpapar sinar matahari adalah kulit cepat mengalami penuaan dini.

Tujuan menggunakan sunscreen agar melindungi kulit wajah dari paparan sinar UV yang berbahaya bagi wajah. Cara mengaplikasi sunscreen cukup mudah yaitu kita cukup mengoleskan krim sunscreen ke wajah secara merata dan tipis saja. Gunakan setiap hari ketika beraktivitas di luar rumah.

3. Serum

Serum ibarat nutrisi pada kulit wajah kita yang berfungsi mentransfer vitamin baik untuk kesehatan wajah. Wajah sama halnya dengan organ tubuh yang harus bekerja keras selama 12 jam setiap hari. Wajah baru bisa istirahat mungkin di saat kita tidur.

Dengan menggunakan serum, maka secara tak langsung membantu memberi nutrisi dan menghidrasi wajah agar tidak kusam sekaligus mencerahkan wajah.

4. Hand Body Lotion

Hand Body fungsinya sama dengan serum atau krim wajah ya gaes, tentunya untuk membuat kulit tubuh menjadi lebih halus dan cerah. Pada beberapa produk hand body lotion bisa memutihkan kulit tubuh. 

Beberapa bagian tubuh seperti siku dan lutut cenderung kasar sehingga perlu menggunakan hand body agar lembut.

5. Lulur

Lulur merupakan skincare tubuh yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit tubuh. Seperti yang kita ketahui, walau tertutup oleh pakaian, namun kulit tubuh juga berpotensi untuk dimasuki oleh debu maupun kotoran. Seperti yang kita ketahui, partikel debu sangatah kecil sehingga mudah masuk ke pori-pori kulit.

Menggunakan lulur secara rutin seminggu 2 kali bisa mengangkat kotoran dari dalam pori-pori kulit tubuh. Tentu saja agar kulit tubuh menjadi lebih bersih dan sehat.

Demikian 5 jenis skincare yang setidaknya wajib ada di rumah untuk menjaga kesehatan kulit wajah dan tubuh Anda. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar